Semarak Lomba Menyanyi Lagu Nasional

Tim Menyanyi Lagu Nasional dari MI Nurrohmah Bina Insani siap menunjukkan kebolehannya dalam ajang Lomba Menyanyi Lagu Nasional di SD Islam Makarimul Akhlaq Jombang tahun 2022.

Lomba Menyanyi Lagu Nasional ini merupakan kegiatan ke-6 dari 22 kegiatan yang diselenggarakan panitia Peringatan 1 Dasawarsa Makarimul Akhlaq Jombang. Lomba ini telah diikuti sebanyak 11 lembaga SD/MI dari berbagai daerah di Kabupaten Jombang dan juga dari luar Kabupaten Jombang, yakni dari Nganjuk dan Bantul, DIY.

Dengan menggunakan kostum yang luar biasa, InsyaaAllah semangatnya juga luar biasa. Semangat Lomba Hari Ini, semoga membawa nama baik madrasah dan memberikan pengalaman yang luar biasa untuk kalian semua 🤗